Rafael Alun Trisambodo Tunjukkan Gelagat Aneh Sebelum Deposit Box Berisi Rp37 Miliar Dibongkar PPATK
Menko Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengatakan Rafael Alun Trisambodo menunjukan gelagat mencurigakan yaitu saat dirinya sibuk bolak-balik ke safe deposit box sebelum pada akhirnya diblokir oleh PPATK.
Beberapa kali ayah dari Mario Dandy ini diketahui mondar-mandir untuk mendatangi safe deposit box. Waktunya terjadi beberapa hari sebelum PPATK memblokir semuanya.
"Beberapa hari sudah bolak-balik tuh dia ke berbagai deposit box itu. Terus pada suatu pagi, dia datang tuh ke bank membuka itu, langsung diblokir oleh PPATK," ungkap Mahfud MD dalam konferensi pers di kutip dari Warta Ekonomi jaringan Suara.com, Senin (12/3/2023).
Baca Juga: Ada Rafael Alun Trisambodo di Dirjen Pajak, KPK Mulai Telusuri ‘Aktor-aktor’ di Baliknya
Usai PPATK melakukan pemblokiran terhadap safe deposit box milik Rafael Alun, kemudian PPATK pun mencari dasar hukum untuk membuka harta karun milik ayah Mario Dandy.
Ada dugaan kalai safe deposit box itu menyimpan uang miliknya dalam jumlah yang begitu besar.
PPATK pun berkonsultasi dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Usai melakukan hal itu kotak tersebut dibuka dan ditemukan mata uang asing dalam salah satu kotak dengan nilai fantastis.
"Dibongkar, satu safe deposit box itu sebesar Rp 37 miliar dalam bentuk dolar AS," kata dia.
Menko Polhukam Mahfud MD menilai kalau kasus dari Rafael Alun Trisambodo merupakan kasus pencucian uang, berdasar pada ilmu intelijen keuangan bukan bukti hukum.
Mahfud MD mengatakan laporan kekayaan tak wajar milik Rafael tersebut, sudah curiga dan terendus sejak tahun 2013 silam.
Hal itu juga sudah dilaporkan ke KPK. Hanya saja pihak KPK tak memberikan respon terkait dengan laporan itu.
Baca Juga: Harta Fantastis Rafael Alun Trisambodo Jadi Kunci Kotak Pandora ‘Transaksi’ Jumbo di Kemenkeu
Semuanya baru terungkap, ketika Mario Dandy melakukan penganiayaan terhadap David Ozora dan kerap pamer barang mewah.
"Saya sampaikan ke Pak Firli, Pak Firli kok ini ada belum ditindaklanjuti? Pak Firli bilang wah saya belum tahu bos. Sesudah itu saya kirim surat ini, buktinya bahwa sudah masuk surat ke KPK," kata Mahfud MD.
Halaman BerikutnyaHalaman:
- 1
- 2
(责任编辑:焦点)
- ·Lord Luhut is Back! Dilantik Prabowo Jadi Kepala Dewan Ekonomi Nasional
- ·Bandung Kembali Bergema Lewat Bank bjb Bandoeng 10K: Ribuan Pelari Hidupkan Semangat Kota
- ·DPRD Minta Pemprov DKI Rutin Lakukan Fogging Nyamuk DBD: Jangan Nunggu Ada Kasus Dulu
- ·Bandung Kembali Bergema Lewat Bank bjb Bandoeng 10K: Ribuan Pelari Hidupkan Semangat Kota
- ·Geger Isu Penculikan Anak di Medsos, Polda Metro: Hoaks!!
- ·Penting! Perhatikan Hal ini Sebelum, Saat dan Setelah Banjir
- ·Aksi Demonstrasi Hari Buruh di DPR Disusupi Anarko, Massa Anarkis Lempari Kendaraan
- ·FOTO: Semarak Berbuka Puasa di Kampung Ramadan Jogokariyan
- ·Kemenperin Tegaskan Pentingnya Pembentukan P3DN untuk Kendalikan Produk Impor
- ·Hasto Belum Ditahan KPK, Bungkam Usai Diperiksa Selama 3,5 Jam
- ·Ferdinand Ingin Anies Ditangkap KPK, Relawan Bela Mati
- ·Warganet Ngeluh Tarif Parkir Rp60 Ribu di Tanah Abang, Kadishub DKI Minta Gunakan Parkiran Resmi
- ·Soal Pengembalian UN, PBNU: Perlunya Standarisasi Pendidikan
- ·OCCRP Klarifikasi soal Jokowi Tokoh Terkorup 2024: Tak Punya Bukti Langsung
- ·Luncurkan Gelaran Industrial Festival 2024, Kemenperin Akan Hadirkan Tiga Tema Berbeda
- ·Revitalisasi Pasar Ngadiluwih Ditargetkan Selesai Desember 2025
- ·Bikin Rusuh dalam Demonstrasi Hari Buruh, Belasan Anarko Dikukut Polda Metro Jaya
- ·Masuknya Prabowo dalam 10 Pemimpin Berpengaruh di Dunia Diapresiasi Garuda Asta Cita Nusantara
- ·Kabinet Prabowo
- ·Hasto Belum Ditahan KPK, Bungkam Usai Diperiksa Selama 3,5 Jam